Pengenalan Sejoli Stop Fake Order
Sejoli Stop Fake Order adalah plugin add-on Sejoli yang dirancang untuk membantu mengatasi fake order, pendaftaran user palsu, serta spam order yang mengandung kata-kata tidak pantas.
Plugin ini berfokus pada peningkatan keamanan, kualitas data, dan efisiensi proses penjualan di website Anda.
Fitur Utama Sejoli Stop Fake Order
- Validasi email realtime menggunakan Debounce API
- Rate limit untuk mencegah spam dan aktivitas mencurigakan
- Blacklist keyword untuk memblokir kata-kata kasar atau tidak relevan
- Blacklist domain
- Blacklist email
- Whitelist domain untuk domain terpercaya
- Reminder sisa kredit Debounce API melalui e-mail
- Audit log verifikasi untuk memantau aktivitas validasi
- Auto cleanup log agar database tetap ringan
- Verifikasi OTP untuk meningkatkan keamanan
- Proteksi halaman Register dan Checkout
Plugin ini sangat cocok digunakan untuk menjaga sistem membership Sejoli Anda tetap aman, bersih dari spam, dan lebih profesional.